Cloud Hosting Indonesia

PT BUKARA Tegaskan Komitmen Penerapan SMK3 Demi Keselamatan dan Produktivitas Pekerja


Dumai – PT Bumi Karyatama Raharja (Bukara) menegaskan komitmennya dalam menerapkan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) di seluruh lini operasional perusahaan, Rabu (5/11).

Langkah ini dilakukan sebagai upaya untuk menciptakan lingkungan kerja yang aman, sehat, dan produktif bagi seluruh karyawan.

Komitmen itu disampaikan Manager PT BUKARA, Dimas, saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan DPRD Dumai dan Fap Tekal, bahwa penerapan SMK3 bukan sekedar kewajiban regulasi, tetapi menjadi budaya kerja yang harus dijalankan bersama.

“Kami berkomitmen menjadikan SMK3 sebagai bagian dari budaya perusahaan. Setiap pekerja harus sadar akan pentingnya keselamatan, mulai dari hal kecil seperti penggunaan APD hingga pelaporan potensi bahaya di lapangan,” ujarnya di hadapan anggota Dewan dan Fap Tekal.

Menurut Dimas, perusahaan secara rutin menggelar pelatihan K3, pemeriksaan peralatan kerja, serta simulasi tanggap darurat. 

Upaya ini diharapkan dapat menekan angka kecelakaan kerja dan meningkatkan disiplin keselamatan di lokasi proyek maupun area produksi.

Sementara itu, Legal PT. Bukara, Benny Akbar SH, MH, CLA, MIP, menambahkan bahwa penerapan SMK3 juga berpengaruh positif terhadap produktivitas dan efisiensi kerja.

“Lingkungan kerja yang aman membuat karyawan lebih fokus dan percaya diri dalam bekerja. Kami melihat peningkatan produktivitas yang signifikan sejak program SMK3 diterapkan secara konsisten,” jelasnya.

Pria yang akrab disapa Beben dan juga saat ini menjabat sebagai ketua Peradi Kota Dumai mengapresiasi RDP yang digagas oleh DPRD Kota Dumai.

"Terima kasih atas undangan ini, kami sangat senang dengan RDP ini dan terima kasih juga atas masukannya, agar kedepan penerapan SMK3 di perusahaan kami dapat lebih dimaksimalkan," tambahnya. 

Selain itu, PT BUKARA berencana memperluas sertifikasi SMK3 ke seluruh divisi pada tahun 2026, sebagai bentuk keseriusan dalam memenuhi standar nasional dan internasional di bidang keselamatan kerja.

Komitmen ini sejalan dengan visi perusahaan untuk menjadi pelaku industri yang tidak hanya unggul dalam produksi, tetapi juga peduli terhadap kesejahteraan pekerja serta keberlanjutan lingkungan. (*)

Lebih baru Lebih lama

Classic Header

ads2

Cloud Hosting Indonesia